BlogRoll 2

Rabu, 05 November 2014

Museum Kesehatan Jiwa Lawang

Museum Kesehatan Jiwa Lawang

 
Museum RSJ Lawang Dr Radjiman Wediodiningrat Kecamatan Lawang. Bisa jadi ini adalah lokasi wisata sejarah di Malang yang belum pernah Ngalamers datangi, atau mungkin belum dengar sebelumnya.
 
Berada satu area dengan Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Dr.Radjiman Wediodiningrat Lawang (RSJ Lawang), berdiri Museum Kesehatan Jiwa pertama dan satu-satunya di Indonesia.
Diresmikan pad 23 Juni 2009, oleh Dirjen Pelayanan Medik Departemen Kesehatan RI, Dr. Farid Husein, MPH. Museum Kesehatan Jiwa ini merupakan wahana pembelajaran dan perkembangan sejarah teknologi kedokteran khususnya di bidang kesehatan jiwa. Tanggal tersebut bertepatan dengan HUT RSJ Dr.Radjiman Wediodiningrat Lawang ke-107.
 
 
Tersimpan sekitar 700 koleksi yang terdiri dari benda-benda dan dokumen lawas yang berkaitan dengan riwayat masa lampau berdirinya RSJ ini. Termasuk tempat menyimpan alat-alat kesehatan jiwa sejak jaman Belanda. Disertakan pula dokumentasi dan riwayat RSJ Dr. Radjiman Wediodiningrat dari masa ke masa.
 
 
RSJ yang akrab disebut RSJ Sumber Porong ini berada di Kecamatan Lawang. Dibangun sekitar tahun 1884 dan diresmikan oleh Pemerintah Kerajaan Belanda pada 23 Juni 1902. Dibuka secara resmi dengan nama "KRANKZINIGEN GESTICHT te LAWANG" dengan kapasitas percobaan 500 TT dan merupakan RSJ kedua di Indonesia setelah RSJ Bogor.
Ngalamers, Malang patut berbangga karena memiliki aset berharga tentang sejarah dunia medis khususnya di bidang psikiatri.


0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by fthemes
Bloggerized by Seo Lanka and Blogger Template